Pulau Bali memang dikenal sebagai salah satu pulau wisata terbaik di dunia. Berbagai penghargaan telah diperoleh untuk Pulau Bali sebagai pulau terbaik dan tempat paling favorit bagi wisatawan baik domestik maupun mancanegara untuk tujuan wisata. Pulau ini menjadi "The Best Exotic Destination".
Oleh karena itu berbagai tempat yang indah di Pulau Bali dikembangkan menjadi tempat objek wisata. Salah satu objek wisata yang adalah pesona keindahan di Lapangan Puputan.
Sebagian besar dari Anda pasti pernah mendengar nama perang di Bali yang paling tersohor. Nama perang itu adalah “Perang Puputan”. Benar sekali, Perang Puputan pernah dilakukan oleh masyarakat Bali untuk berjuang mempertahankan wilayahnya dari Imperialisme penjajahan Belanda yang terjadi sekitar tahun 1906. Perang Puputan yang dikobarkan oleh masyarakat Bali dengan dipimpin langsung oleh Raja Denpasar itu, sayangnya, bisa diredam oleh Belanda yang memang memiliki kekuatan persenjataan jauh lebih lengkap dan modern. Sekitar 4.000 masyarakat Bali harus tewas termasuk diantaranya keluarga Raja Denpasar sendiri.
Untuk memperingati peristiwa heroik dan sangat bersejarah bagi masyarakat Bali itu, maka didirikanlah sebuah monumen Puputan Badung yang terletak di sebelah utara lapangan. Monumen tersebut terdiri dari Raja, Ratu dan 2 orang anak Raja yang menjadi simbol perjuangan dan perlawanan masyarakat Bali kepada penjajah. Kini, tempat bersejarah ini banyak dikunjungi oleh masyarakat Bali sendiri, dari luar Bali, bahkan wisatawan mancanegara yang berniat “napak tilas” sejarah heroisme masyarakat di Pulau Dewata.
Lapangan Puputan Badung berada di jantung Kota Denpasar, yang lokasinya tepat bersebelahan dengan Meseum Bali dan Pura Agung Jaganatha. Di tempat ini pula terdapat tapal batas kota yang bertanda nol (0) yang memiliki makna disitulah titik nol kota Denpasar berada. Kini, peristiwa heroik itu telah berlalu sekitar 105 tahun. Dan Lapangan Puputan Badung telah menjelma menjadi monumen hijau kota. Ia abadi dan begitu dicintai warga masyarakat Bali karena hamparan rerimbunan pohon dan kesejukan yang disajikan. Makanya tak heran setiap harinya tempat wisata bersejarah ini tak luput dari kedatangan para wisatawan yang ingin bersantai bareng keluarga, sambil menikmati udara yang sejuk dan makanan khas Kota Denpasar.
Kota Denpasar merupakan jantung utama Provinsi Bali. Sebagai jantungnya kota, maka segala pernak-pernik dan urgensitas Pulau Dewata berpusat di Denpasar. Lapangan Puputan ini berlokasi di Denpasar sehingga dau hal kontradiktif bisa terjadi. Disatu sisi selayaknya Lapangan Puputan dipertahankan sebagai ruang terbuka hijau. Namun disisi lain, kebutuhan sebuah kota yang sentral tentu tak mungkin melepaskan diri dari tuntutan modernisme dengan diindikasikan oleh berdirinya berbagai bangunan seperti mall, pasar modern, dsb yang tentunya akan membutuhkan banyak areal untuk dibangun.
Tidak hanya objek wisata Lapangan Puputan saja yang memberikan nuansa indah saat berlibur di Pulau Bali, para pengunjung pun dapat memilih tempat tujuan wisata lainnya. Bersama ARTHA Tour & Travel para wisatawan dapat memilih tempat objek wisata lainnya sebagai tempat liburan yang menyenangkan anda beserta keluarga tercinta.
Silahkan anda klik Lokasi Kategori Tujuan Wisata di bawah ini :
- ☞ Wisata di wilayah Barat pulau Bali
- ☞ Wisata di wilayah Utara pulau Bali
- ☞ Wisata di wilayah Timur pulau Bali
- ☞ Wisata di wilayah Selatan pulau Bali
- ☞ Wisata di wilayah Tengah pulau Bali
- ☞ Wisata di wilayah sekitar Kota Denpasar
No comments:
Post a Comment